Tribunpandawa.id, Cimahi - Pascameluapnya Sungai Cimahi pada Sabtu (24/1/2026), Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Air Minum, Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPKP) Kota Cimahi memastikan ketersediaan air bersih bagi masyarakat tetap dalam kondisi aman. Di tengah situasi banjir, BLUD Air Minum DPKP langsung mengambil langkah cepat dengan menyalurkan bantuan air bersih gratis bagi warga terdampak, khususnya di wilayah Cibodas, Kelurahan Utama.
Pelayanan Langganan BLUD Air Minum DPKP Kota Cimahi, Farhan Aditia, saat ditemui awak media menegaskan bahwa distribusi air bersih tersebut merupakan bentuk kepedulian dan tanggung jawab pemerintah daerah terhadap kebutuhan dasar masyarakat.
“Bantuan air bersih ini kami berikan secara gratis. Kami berinisiatif bersama rekan-rekan, termasuk dari Dinas Kesehatan, untuk langsung turun membantu warga terdampak banjir,” ujar Farhan Aditia.
Ia menyebutkan, dalam kurun waktu dua hari terakhir, BLUD Air Minum DPKP telah mendistribusikan sedikitnya 12 tangki air bersih ke sejumlah titik terdampak. Penyaluran dilakukan secara situasional, menyesuaikan kebutuhan dan permintaan masyarakat di lapangan.“Kurang lebih selama dua hari sudah tersalurkan sekitar 12 tangki. Untuk selanjutnya, distribusi air akan kami sesuaikan dengan kebutuhan warga,” jelasnya.
Demi memaksimalkan bantuan, BLUD Air Minum DPKP juga mengambil kebijakan sementara Pemberhentian Pembelian Air Tengki, Langkah tersebut dilakukan agar distribusi air bersih gratis dapat diprioritaskan bagi warga terdampak.
Meski demikian, Farhan Aditia memastikan bahwa secara umum kondisi pasokan air di Kota Cimahi tetap normal.
Terkait kendala teknis, ia mengakui sempat terjadi hambatan akibat derasnya luapan air sungai yang membawa material sampah hingga menutup intake air. Namun, kondisi tersebut berhasil diatasi setelah debit air berangsur surut.
“Luapan air kemarin cukup besar, sehingga kami harus menunggu sampai kondisi memungkinkan untuk dilakukan pembersihan. Alhamdulillah, saat ini sudah bisa ditangani dan situasi kembali aman,” pungkasnya.
Dengan respons cepat ini, BLUD Air Minum DPKP Kota Cimahi berharap kebutuhan air bersih masyarakat pascabanjir tetap terpenuhi dan aktivitas warga dapat berangsur pulih seperti sediakala.
(Mang Cu Bacuner's)